Panitia Pemungutan Suara Desa Selerong, Gelar Rapat Pleno Terbuka


SELERONG - Sebagai tahapan yang harus dilaksanakan oleh panitia pemilihan kepala desa secara serentak 2019, maka panitia pemilihan kepala desa selerong, gelar rapat pleno terbuka.

Adapun tujuan digelarnya rapat pleno terbuka adalah untuk menetapkan bakal calon kepala desa menjadi calon kepala desa, sekaligus untuk pencabutan nomor urut yang akan dilaksanakan secara bersamaan dengan pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Dalam rapat pleno terbuka, panitia pemilihan kepala desa selerong didampingi oleh kecamatan dan BPD Selerong, akan mengumumkan penetapan calon kepala desa selerong tahun 2019, dan akan disaksikan langsung oleh para calon.

Untuk desa selerong sendiri, saat ini memiliki lima bakal calon kepala desa yang akan ditetapkan menjadi calon kepala desa.

Adapun ke lima bakal calon kepala desa selerong tahun 2019, yakni :

1. H. Badrun (Petahana)
2. Hendi (Bahok)
3. Agus Syarifudin, S.Pd (Gomper)
4. H. Safi'i Abdullah (Fi'i)
5. Mohammad Dani (Gepok)